Terkait kesehatan masyarakat, agenda kebijakan luar negeri dan keamanan internasional lebih didominasi oleh isu infeksi epidemi dan risiko teror biologis. Telah banyak kajian dibuat mengenai dampak epidemi dan teror biologis terhadap keamanan, beban ekonomi, meningkatnya fragmentasi sosial, kelangsungan misi perdamaian, serta risiko digunakannya kuman-kuman penyakit sebagai senjata biologis. Dimensi internasional juga adalah salah satu dimensi yang harus diperhatikan oleh pengelola negara dalam mencari solusi dan mengambil pelajaran dari merebaknya wabah COVID-19 yang saat ini tengah berlangsung di Indonesia.